
Pemalang – Hal tersebut disampaikan Kapolres Pemalang AKBP Kristanto Yoga Darmawan, SIK. M. Si pada saat memberikan amanat pada gelar
apel kenaikan pangkat dari Ajun Komisaris Polisi (AKP) menjadi Komisaris Polisi
(Kompol) bertempat di Aula Bhayangkara
Polres Pemalang pada Rabu (6/3/2019). Adapun personil polisi yang mendapat
kenaikan pangkat yaitu Kompol sulamto, sebelumnya Ia berpangkat AKP kemudian naik pangkat menjadi Kompol.
Kapolres Pemalang AKBP
Kristanto Yoga Darmawan, SIK. M.Si dalam
amanatnya mengatakan bahwa ilmu kepolisian merupakan ilmu antar bidang, karena begitu banyak
bidang-bidang yang ada di kehidupan tugas kepolisian .
“Amanah yang kita laksanakan saat ini bukan saja profesi
melainkan mengabdi kepada masyarakat,
bangsa dan negara,” katanya.
Dia juga mengungkapkan bahwa seseorang disumpah menjadi
anggota polri karena didalam sumpah itu mengandung komitmen yang terus menerus
untuk didengar dan harus jadi contoh.
“Kita disumpah menjadi anggota polri karena didalam sumpah
itu mengandung komitmen yang terus menerus kita dengar dan kita disebutkan dan
harus kita contoh,” ungkapnya.
Kristanto juga mengucapkan selamat kepada Kompol sulamto
yang telah naik pangkat beserta istri harapannya semoga menjadi berkah dan
bermanfaat untuk semuanya. Ia juga berharap agar anggotanya selalu kesehatan
karena, 41 hari lagi akan dilaksanakan
pemilu maka persiapkan semua yang sudah direncanakan. Harapannya kepada semua
anggota mapolres pemalang agar selalu menjaga kesehatan . Selalu jaga nama baik
kepolisian negara republik indonesia dan jangan lakukan pelanggaran sekecil
apapun.
Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Para kabag, Para Kasat,
Para Kapolsek , Para perwira staf, Anggota dan PNS Mapolres Pemalang dan Pengurus Bhayangkari cabang pemalang beserta
anggota. Dan selama berlangsungnya kegiatan tersbut berjalan aman, tertib dan kondusif. (sk/roji)

Berikutnya
« Prev Post
« Prev Post
Artikel Sebelumnya
Next Post »
Next Post »